Rp0.00

Tidak ada produk di keranjang.

Belanja keperluan pernikahan ada disini!

[email protected]

+62 851-7442-9456

Rp0.00

Tidak ada produk di keranjang.

Ini dia 8 Cara Mengawali Obrolan dengan Calon Mertua

More articles

Heikamu.com
Heikamu.comhttp://Heikamu.com
5 tahun bergerak di bidang pernikahan, sebagai penulis dibeberapa kolom media masa dan blog. Heikamu.com adalah sebuah platform yang mengumpulkan beberapa pelaku usaha dibidang pernikahan. Sehingga calon pengantin dapat dengan mudah menemukan pelaku usaha terbaik di setiap daerah.

Moment pertama kali bertemu dengan calon mertua adalah moment penting, sehingga kamu perlu mempersiapkan segalanya dengan maksimal. Banyak artikel yang menyajikan informasi tentang cara mengawali obrolan dengan calon mertua, tetapi kami ingin menyajikan beberapa tips dan trik cara mengawali obrolan dengan calon mertua yang baik dan benar berdasarkan pengalaman kami dan pengalaman orang-orang terdekat kami.

Memang canggung ketika pertama kali bertemu dengan calon mertua offline, apalagi moment ini adalah penentuan dimana kesan pertama sangat berpengaruh bagi langkah kamu selanjutnya.

1. Cobalah Terbuka dan Jujur

Berdasarkan buku seni berbicara karangan dari larry king, sebuah prinsip percakapan adalah Bersikap terbuka. Cari minat yang sama dalam diri rekan bicara. Dan, Dengarkanlah selalu.

2. Selalu diikuti oleh kalimat pertanyaan di akhir kalimat

Kalimat tanya di akhir percakapan akan menciptakan interaksi sehingga lawan bicara merasa dilibatkan dalam percakapan. Adalah kesalahan besar apabila kamu terlalu asyik dengan argument sendiri atau memonopoli percakapan, yang selanjutnya kamu akan di cap sebagai orang yang menyebalkan. Hati-hati nanti kamu nggak jadi menantu loh, cuman mantan calon menantu.

3. Mengutarakan niat serius dan Mintalah pendapat

Jika kamu laki-laki ceritakanlah pertama kali bertemu dengan pasangan kamu kepada calon mertua, dan mintalah pendapat apakah boleh untuk melanjutkan kepada jenjang selanjutnya yang lebih serius / Pernikahan.

Apabila kamu perempuan dan pasanganmu seudah dizinkan untuk meminang kamu, maka mintalah pendapat bagaimana berumah tangga yang baik dan menanyakan bagaimana cara menjadi istri yang baik. Mungkin ini terkesan canggung, tetapi jika kamu berani, maka tidak salah untuk mencoba.

4. Jangan lupa Kontak mata

Kamu adalah orang yang asing yang baru pertama bertemu, tunjukan bahwa kamu mendengarkan setiap details percakapan. Meskipun, kamu menganggap percakapanya membosankan. Kamu mendengarkan sambil menatap mata dari lawan bicaramu. Ini menjadi penting, jangan sampai mata kamu kemana-mana.

5. Jangan duduk bersender

Duduk bersender bisa diartikan sikap angkuh, untuk orang yang baru pertama kali bertemu, apalagi niat kamu adalah ingin mendapatkan anaknya yang itu artinya akan “merebut” dari orang yang sudah lama hidup dengan mereka. Maka bersikaplah sopan, agar semua yang kamu inginkan terlaksanna.

6. Tangan mencoba tetap rapat

Tangan tetap mengepal dan merapat, jangan sampai terdistraksi dengan Handphone atau hal-hal lain. Karena setiap gerak-gerik kamu akan dilihat.

7. Jangan mencoba memotong pembicaraan

Memotong pembicaraan adalah hal yang kurang etis dilakukan dalam sebuah percakapan, tunggulah sampai benar-benar bahwa lawan bicara sudah berhenti untuk menerangkan apa yang mereka sedang bicarakan.

ADV 1

8. Tunjukan Empaty

Orang-orang yang paling enak diajak bicara adalah mereka yang menunjukan rasa empaty pada kita. Mereka menunjukan apa yang mereka rasakan dan katakan. Jadi kelimat “wah, luar biasa”, “oh, ya ” untuk menanggapi sangatlah penting untuk menanggapi percakapan dengan mertua.

Nah, Dari tips-tips diatas kita coba praktekan dari awal hingga akhir. Oh iya…. yang terakhir adalah cara berpamit.

Pamitan

Ucapkan terima kasih telah berkenan untuk bertemu. Lalu, Sampaikan maaf apabila menganggu waktu istirahat, atau waktu dikala sibuk. Jangan lupa salam lalu berpamitan. Tinggal selanjutnya merealisasikan acara lamaran. Selamat berjuang hingga pelaminan.

5/5 - (1 vote)
Heikamu.com
Author: Heikamu.com

5 tahun bergerak di bidang pernikahan, sebagai penulis dibeberapa kolom media masa dan blog. Heikamu.com adalah sebuah platform yang mengumpulkan beberapa pelaku usaha dibidang pernikahan. Sehingga calon pengantin dapat dengan mudah menemukan pelaku usaha terbaik di setiap daerah.


Tidak ada Perangkingan terhadap vendor yang tampil dalam website.
Hati-hati Penipuan!, Kami tidak bertanggung jawab atas transaksi dengan vendor. Pastikan anda datang kesanggar atau gallery tempat vendor tersebut berkantor.

Latest