Rp0.00

Tidak ada produk di keranjang.

Belanja keperluan pernikahan ada disini!

[email protected]

+62 851-7442-9456

Rp0.00

Tidak ada produk di keranjang.

5 Cara Menahan Cemburu pada Pasangan

More articles

menahan cemburu
https://www.pexels.com/id-id/

Cemburu dalam sebuah hubungan sebetulnya sangat baik, karena sikap cemburu menandakan bahwa pasangan kamu itu benar-benar mencintai kamu. Tapi jika kamu bersikap cemburu secara berlebihan, maka itu tidak akan baik bagi hubungan kamu kedepannya. Berikut cara yang bisa kamu gunakan untuk menahan rasa cemburu terhadap pasanganmu.

Alasan yang paling kuat untuk kamu harus bisa menahan cemburu adalah karena dicemburui secara berlebihan akan terasa sangat tidak enak dan risih. Tanda dari cemburu berlebih juga kamu harus mengetahuinya seperti tidak mudah percaya, terlalu mengatur pasangan, merasa mudah gelisah, dan sering mengancam. Jika hal tersebut terjadi pada hubungan kamu berarti hubungan kamu tidak sehat.

5 Cara Menahan Cemburu pada Pasangan

1. Ketahui Penyebab Cemburu

puisi menahan cemburu
https://www.pexels.com/id-id/

Sebenarnya rasa cemburu adalah hal yang normal dan menjadi bukti kasih sayang antar pasangan. Namun perasaan cemburu yang berlebih akan menimbulkan masalah lebih lanjut seperti konflik bila tidak dikontrol dengan baik. Untuk bisa menahan perasaan cemburu kamu harus mengidentifikasi penyebab dari perasaan tersebut. Kenali hal apa saja yang membuatmu cemburu sehingga bisa membantumu mengatasi perasaan itu. Apakah memang murni karena perilaku pasangan atau hanya pikiranmu saja? 

2. Mengakui dan Menerima 

menahan rasa cemburu
https://www.pexels.com/id-id/

Ketika perasaan cemburu muncul dalam hubunganmu kamu merasa cemas dan takut jika pasangan menemukan seseorang yang lebih menarik darimu. Perasaan negatif tersebut menyebabkan  ketidakstabilan emosi yang bisa saja memperburuk kondisi hubungan. 

Melansir dari laman hellosehat.com, cara agar bisa mengatasi rasa cemburu adalah dengan mengakui dan menerimanya. Akuilah bahwa kamu memang cemburu dan luangkan sejenak untuk memikirkan kembali yang kamu rasakan. Memikirkan ulang perasaan yang kamu alami saat itu dapat membantumu menerima kenyataan. Kemudian merenungkannya kembali bisa membuatmu lebih memahami pasangan sehingga perasaan cemburu dapat padam.

3. Saling Menjaga Komitmen 

kata menahan cemburu
https://www.pexels.com/id-id/

Arti komitmen dalam suatu hubungan adalah mendedikasikan diri, waktu, dan pikirannya untuk menjaga hubungan tetap seimbang. Komitmen menjadi landasan dalam menyamakan pemikiran dan memiliki tanggung jawab untuk menjaga perasaan pasangan. Maka dari itu saling menjaga komitmen menjadi bagian yang tak terpisahkan dari hubungan. Ketika kedua belah pihak selalu mengedepankan komitmen maka akan ada berbagai kompromi yang bisa menghindarkan diri perasan cemburu. Termasuk ketika mengalami cemburu, salah satu pihak akan menyampaikan dengan jujur ketidaknyamanan dan kegelisahan akan sikap pasangan yang membuatnya cemburu. Setelah melakukan diskusi maka akan lebih mudah untuk menemukan solusi dalam mengatasi cemburu.

4. Meninjau Kembali Prinsip Berhubungan

tips menahan cemburu
https://www.pexels.com/id-id/

Salah satu cara untuk menahan cemburu adalah dengan melihat kembali prinsip mu dalam berhubungan. Karena setiap pasangan tentunya memiliki prinsip dan pandangan dalam menjalani suatu jalinan asmara. Melansir dari hellosehat.com untuk membantu mengatasi cemburu, kamu bisa mengingat kembali prinsip yang kalian berdua pegang dalam berhubungan. Setelah itu melihat apakah ucapannya memang sesuai dengan prinsip yang kalian yakini.

5. Menjaga Emosi Tetap Tenang

doa menahan cemburu
https://www.pexels.com/id-id/

Setelah kamu mengetahui penyebab cemburu dan membiarkan diri merasakan cemburu, hal selanjutnya untuk mengontrol perasaan dengan baik adalah tetap tenang. Mungkin memang akan muncul emosi dan marah ketika perasaan cemburu itu melanda, namun alangkah baiknya untuk tidak melampiaskan rasa cemburu pada orang atau hal yang sembarangan. 

Cara lain yang bisa kamu lakukan untuk menahan rasa cemburu tidak semakin tinggi adalah dengan memberi jarak pada pasangan. Kamu bisa memadamkan api cemburu untuk menjauh darinya sebentar, selanjutnya merasa cukup tenang kamu bisa menyampaikan dengan terbuka keresahanmu dengannya.

5/5 - (4 votes)
Bridespedia
Author: Bridespedia

ADV 1


Tidak ada Perangkingan terhadap vendor yang tampil dalam website.
Hati-hati Penipuan!, Kami tidak bertanggung jawab atas transaksi dengan vendor. Pastikan anda datang kesanggar atau gallery tempat vendor tersebut berkantor.

Latest